Memasuki tahun ajaran baru, sejumlah sekolah di Tanjungpinang mulai menerapkan belajar daring. Pada hari pertama tahun ajaran baru, sejumlah sekolah mulai menjelaskan tentang sistem belajar kepada para siswa.

Kepala SMP Negeri 5 Yulismar telah mejelaskan kepada para siswa tentang proses belajar mengajar dalam jaringan (daring). Meskipun masa pandemi Covid-19, mereka diminta tetap aktif mengikuti proses belajar dengan cara jarak jauh.

Para siswa akan mendapat materi pelajaran di sekolah, kemudian guru membimbing mereka secara online. Siswa yang tinggal berdekatan, juga dapat membentuk kelompok kecil agar lebih muda dalam menerima pelajaran dalam jaringan.

“Semoga proses belajar mengajar sukses,” tegasnya.

Beliau juga menyebutkan, para orang tua juga harus aktif membantu siswa dalam proses belajar di rumah, karena orang tua lebih sering bersama anaknya di rumah, jadi harus ikut andil.

“Proses belajar daring cepat terwujud, jika orang tua lebih peduli atas kegiatan belajar siswa selama di rumah,” tambahnya.